Tuesday, July 29, 2014

SuraBaya, Restoran Indonesia Di Yokohama

Kurang lebih sudah 3 bulan saya tinggal di Jepang. Selama itu pula saya setiap hari makan makanan Jepang yang kurang cocok bagi lidah saya. Oleh karena itu saya pun berniat untuk mengunjungi salah satu restoran Indonesia yang berada di sekitaran Yokohama dan Tokyo. Setelah mengumpulkan informasi dari teman, dosen serta internet, akhirnya saya putuskan untuk menjajal salah satu restoran Indonesia yang berada di Yokohama sebelum Ramadhan tiba. "SuraBaya", nama restoran tersebut. letaknya yang berada di kawasan Minatomirai tepatnya di dalam Mall World Porters lantai 5. Selain di Minatomirai, "SuraBaya" ada di beberapa daerah lain seperti Odaiba (Tokyo), Chofu (Tokyo), Urawa (Saitama), dan juga Kouhoku (Yokohama).

Sunday, July 27, 2014

Cupnoodles Museum, Tempat Belajar Sejarah Mi Instan


Cupnoodles Museum atau museum mi instant ini berada di kawasan Minatomirai, Yokohama. Akses menuju ke sana tidak begitu sulit. Berhubung saya setiap ke Minatomirai selalu naik kereta, saya tidak begitu paham dengan jalur bus yang melewati daerah tersebut. Jika naik kereta, bisa diakses dengan Minatomirai Line turun di stasiun Minatomirai atau stasiun Bahsamichi, jika naik Blue Line bisa turun d stasiun Kannai atau stsiun Sakuragicho. Dari stasiun tersebut masih harus berjalan kaki kurang lebih 10-20menit. Namun, perjalanan selama itu menurut saya tidaklah melelahkan karena sepanjang jalan mata akan disuguhi pemandangan perpaduan gedung-gedung tua dengan bangunan modern pencakar langit dan kapal-kapal yang sedang bersandar di kejauhan.